Rabu, 17 November 2010

Fitur Nokia 5530 XpressMusic

Ponsel nokia 5530 XpressMusic ini untuk kinerja musik, foto dan videonya seperti nokia 5800 XpressMusic.
Kemudahan sinkronisasi ke komputer layak di berikan pujian.

Desainnya pantas dimiliki, karena terlihat berkelas, ringkas dan berbeda dari sekian banyak hp lainnya.

Nokia 5530 XpressMusic menjawab minat masyarakat yang tinggi akan hape musik berlayar sentuh nokia, dengan harga yang terjangkau pada kisaran 2.3 jutaan.

Usaha untuk menurunkan harganya, nokia ini menghilangkan GPS dan 3G/HSDPA, sekaligus memunculkan keunggulan lain seperti ukuran yang lebih ringkas dan nyaman di genggam.

Keunggulan Nokia 5530 XpressMusic:
-Ukuran nyaman digenggam.
-Desain elegan.
-Layar tajam dan berukuran lega.
-Ada WIFI.
-Kualitas audio bagus.
-Speaker stereo jernih.
-Baterai awet.

Kekurangan nokia 5530 XpressMusic:
-Belum 3G.
-Layar tidak jelas di bawah sinar matahari.
-Kualitas kamera biasa.